FIK UDINUS TINGKATKAN MUTU DAN KUALITAS PEMBELAJARAN LABORATORIUM KOMPUTER

Kenalkan konsep ISO kepada seluruh laboran, Fakultas Ilmu Komputer (FIK) Universitas Dian Nuswantoro (Udinus) Semarang gelar pelatihan ‘Awareness Training Manajemen Risiko & Sistem Manajemen Mutu Berbasis ISO 9001:2015. Kegiatan yang juga diikuti oleh pimpinan dan koordinator laboran FIK Udinus itu diselenggarakan di ruang rapat gedung H lantai 1 Udinus.

Pelatihan tersebut ditujukan untuk meningkatkan kualitas seluruh laboratorium komputer yang ada di Udinus. Dalam acara itu 26 peserta diberi pemahaman secara detail seputar konsep ISO. Perseta itu terdiri dari Kepala Laboratorium, Koordinator Laboratorium, Wakil Dekan FIK Udinus, dan Laboran. Materi itu disampaikan oleh tim konsultan ISO Yura Prima Solusindo, pada Senin 31 Oktober 2022 lalu. 

Kepala Laboratorium Komputer Udinus, Budi Harjo, M.Kom., menyampaikan bahwa pelatihan sebagai upaya terwujudnya laboratorium komputer Udinus yang tersertifikasi ISO 9001:2015. Sebagai standar manajemen mutu yang dikeluarkan langsung oleh International Organization for Standardization. Melalui pelatihan tersebut diajarkan berbagai persyaratan yang harus dipenuhi dalam membentuk sistem manajemen mutu. 

“Beberapa materi yang kami dapatkan antara lain, lingkup, referensi normatif dan istilah dari sistem manajemen mutu itu sendiri. Lalu lebih dalam mempelajari konteks organisasi, kepemimpinan dan perencanaan,” ungkapnya.

Budi menambahkan, adapun materi pendukung, operasional dan evaluasi kerja yang diajarkan. Ungkapnya, persyaratan yang harus dipenuhi antara lain laboratorium harus bisa memenuhi kebutuhan mahasiswa secara konsisten. Persyaratan lainnya, para laboran harus siap ketika terjadi kendala di dalam laboratorium komputer guna mencegah penurunan kualitas aktivitas pembelajaran mahasiswa. 

“Diharapkan seluruh laboran Udinus dapat memahami konsep ISO 9001:2015. Sehingga mampu mengimplementasikannya dalam proses bisnis layanan di semua laboratorium komputer yang ada di Udinus,” tambahnya. 

Kegiatan berlangsung dengan lancar dan peserta terlihat begitu antusias mengikuti pelatihan. Terlihat dari banyaknya pertanyaan yang dilontarkan oleh semua narasumber yang hadir. 

Sementara itu, Wakil Dekan I FIK Udinus, Affandy, M.Kom., Ph.D., berharap agar seluruh laboran komputer Udinus dapat memanfaatkan kesempatan ini sebaik mungkin. Ujarnya, demi mengantongi sertifikasi ISO laboran diharapkan dapat memahami semua persyaratan yang ada.

“Ini menjadi langkah FIK untuk terus meningkatkan mutu dan kualitas sarana prasarana yang ada di lingkungan kampus. Sehingga mutu dan kualitas mahasiswa Udinus juga dapat meningkat dengan konsisten mengikuti perkembangan zaman,” tutupnya. (Humas Udinus/Haris. Foto: Humas Udinus)

sumber : dinus.ac.id/getnews/3321/FIK-UDINUS-TINGKATKAN-MUTU-DAN-KUALITAS-PEMBELAJARAN-LABORATORIUM-KOMPUTER